4 November 2023

Gak Perlu Repot, Kamu Bisa Miliki Kulit Lembut & Cantik dengan Hal Simpel Ini!

Lervians, punya kulit tubuh yang lembut dan awet muda pastinya merupakan impian semua orang terlebih lagi wanita.

Image link

Lervians, punya kulit tubuh yang lembut dan awet muda pastinya merupakan impian semua orang terlebih lagi wanita. Banyak cara yang dapat kamu lakukan untuk mendapatkannya lho, mulai dari menggunakan produk-produk kecantikan yang aman seperti sabun dan lotion, hingga berbagai jenis perawatan kulit seperti lulur, scrub badan dan lainnya.

Namun, selain yang disebutkan tadi, ada juga beberapa hal lain yang dapat kamu lakukan untuk mendapatkan kulit yang indah, sehat sekaligus ekonomis, seperti menjalani gaya hidup sehat, baik dari sisi menjaga kebersihan tubuh, nutrisi makanan dengan gizi seimbang hingga istirahat yang teratur.

Seperti dilansir dalam Lompoc Valley Medical Center, berikut beberapa penjelasannya yang bisa kamu simak.

  • Minum Air Putih Secukupnya

Lervians, air putih merupakan salah satu rahasia dapatkan kecantikan alami yang kerap terlupakan. Selain mencegah terjadinya dehidrasi, air putih juga membantu mengoptimalkan proses detoksifikasi, dan membantu menjaga kulit tetap lembut. 

Air putih juga dapat membantu menurunkan resiko munculnya kulit bersisik, dan mencegah datangnya masalah kulit, seperti psoriasis, eksim, dan rosacea. Untuk semua manfaat tersebut, cukup minum 2-3 liter air putih per hari.

  • Makan Makanan Sehat

Selain melakukan perawatan dari luar, jangan lupa untuk perawatan kulit dari dalam dengan konsumsi makanan-makanan sehat dan bergizi seimbang, seperti buah-buahan, sayuran hijau, kacang-kacangan, ikan, susu dan lainnya. 

Kamu juga disarankan untuk mengkonsumsi makanan dengan kandungan vitamin E, seperti rumput laut, minyak zaitun dan lainnya. Hindari makanan dengan kandungan lemak tinggi, terutama makanan yang digoreng, makanan tinggi gula dan garam.

  • Optimalkan Minyak Esensial

Ada banyak jenis minyak esensial yang bisa kamu manfaatkan untuk menjaga kulit kamu terlihat lebih awet muda, kencang dan bebas dari masalah, misalnya minyak zaitun, virgin coconut oil (VCO) alias minyak kelapa, minyak almond dan lainnya. 

Kamu bisa menjadikan minyak esensial tersebut sebagai campuran untuk bahan masker, scrubbing, atau bisa langsung diaplikasikan ke kulit saat luluran atau setelah mandi. Jangan terlalu banyak, cukup oleskan tipis-tipis saja.  

  • Hindari Paparan Matahari Berlebihan

Sinar matahari sebenarnya dibutuhkan tubuh untuk memproduksi vitamin D, menjaga mood tetap baik dan lainnya. Tapi setelah jam 9:00 pagi-4:00 sore, sebaiknya hindari paparan sinar matahari karena kandungan sinar UV-nya yang tinggi. 

Paparan sinar UV berlebih bisa menyebabkan banyak masalah, mulai dari sunburn, warna kulit yang tidak merata, hingga penuaan dini. JIka terpaksa harus keluar ruang, jangan lupa untuk mengaplikasikan sunscreen dan kenakan pakaian tertutup.

  • Tidur Cukup

Secara umum kamu disarankan untuk mencukupi kebutuhan tidur, setidaknya 6-8 jam setiap malam. Selama tidur, tubuh akan melakukan perbaikan pada sel-sel kulit yang rusak, dan melakukan regenerasi untuk sel kulit yang mati. 

Tidur yang cukup juga bermanfaat untuk menjaga metabolisme tubuh tetap lancar, sehingga nutrisi yang masuk ke dalam tubuh bisa diserap dan didistribusikan tubuh dengan sempurna, termasuk nutrisi untuk kulit.

  • Jangan Malas Mandi

Ini merupakan perawatan harian terpenting yang wajib dilakukan untuk menjaga kulit tetap lembut dan awet muda. Saat mandi, sisa keringat yang menempel di kulit, kotoran, sel kulit mati, dan kotoran lainnya, akan diangkat dan dibersihkan. 

Untuk beberapa produk sabun mandi, ada juga lho yang dapat membantu menjaga kulit tetap lembut dan awet muda, yakni Lervia Sabun Susu dengan kandungan ekstrak susu kambing,molekul nya yang kecil yang mudah diserap dengan cepat oleh kulit. 

Dengan pemakaian setiap hari, Lervia Sabun Susu dapat membantu membuat kulit kamu lebih lembut, sehat, dan terasa lebih segar sepanjang hari. Hal tersebut dikarenakan kandungan ekstrak susu kambing yang terdapat pada Lervia Sabun Susu yang senantiasa menutrisi dan merawat kulit cantikmu.

Jadi sudah tahu kan kalau ternyata punya kulit lembut dan awet muda itu nggak perlu mahal? Yuk Lervians, sayangi kulit kamu dengan menjalankan trik-trik di atas. Selamat mencoba.

Facebook
X
WhatsApp
Telegram

Dapatkan Promo Menarik

Daftarkan Emailmu dan Dapatkan Promo Menarik

Daftar Sekarang

Dapatkan Lervia Sekarang

Lervia tersedia di berbagai marketplace di Indonesia. Dapatkan Lervia di marketplace kesayanganmu.

Shopee
Tokopedia
Lazada
Blibli
Bukalapak
Orami